Aksi Donor Darah Awali Rangkaian Kegiatan HUT KE-14 Ambapers

Banjarmasin (16/3) Sebagai wujud kecintaan dan kepedulian sesama, PT Ambang Barito Nusapersada atau yang dkenal dengan PT Ambapers bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Banjarmasin menyelenggarakan kegiatan sosial donor darah, sekaligus mengawali rangkaian kegiatan HUT PT Ambang Barito Nusapersada yang ke-14 Tahun 2018 yang puncak acaranya akan dilaksanakan pada tanggal 27 Maret 2018.
Kegiatan donor darah merupakan salah satu program rutin yang diselenggarakan oleh PT Ambapers setiap tahun untuk menyambut Hari Ulang Tahun. Kegiatan yang dimulai pukul 07.30 WITA diikuti oleh pegawai Ambapers, mitra kerja, masyarakat sekitar, dan instansi terkait berhasil mengumpulkan sebanyak 58 kantong darah dari 76 orang yang mendaftarkan diri dan yang dinyatakan tidak memenuhi persyaratan untuk mendonor sebanyak 18 orang.
Direktur Utama PT Ambapers, Syaipul Adhar menyampaikan donor darah ini bertujuan sebagai kepedulian sosial perusahaan terhadap lingkungan sekitar dan juga untuk mengedukasi masyarakat. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat membantu PMI untuk penyediaaan kebutuhan jumlah darah yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat.
Lebih lanjut Syaipul menyerukan dan mengajak kepada semua pegawai Ambapers dan warga masyarakat untuk lebih rutin lagi mendonorkan darahnya sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh PMI, minimal 6 bulan sekali, imbuhnya.
Dengan adanya kegiatan sosial ini, ia berharap semoga Ambapers semakin diterima dan dikenal di masyarakat sebagai pengelola tol sungai di alur ambang barito, perusahaan akan semakin maju dan berkembang, tambah Syaipul.
Direktur Eksekutif PT Ambapers, Nugroho Dwi Priyohadi menambahkan bahwa “selain untuk membantu sesama, donor darah juga sangat bermanfaat bagi kesehatan, karena sel-sel darah yang ada di dalam tubuh diperbaharui secara cepat sehingga sirkulasinya akan menjadi lancar.”
Tidak hanya kegiatan donor darah yang dilakukan oleh PT Ambapers menyambut ulang tahun ke-14. Maritime Leadership Training tahun 2018, penanaman bibit pohon rambai di sekitar pulau Bakut bekerjasama dengan Sahabat Bekantan Indonesia (SBI) juga turut meramaikan rangkaian kegiatan Hut kali ini, pungkas Nugroho.(humas ambapers)